Implementasi Data Mining di Sektor E-Commerce
Abstract
Latar Belakang: Implementasi data mining dalam sektor e-commerce telah menjadi salah satu strategi utama untuk meningkatkan efesiensi operasional dan memahami perilaku konsumen. Dengan berkembangnya teknologi informasi, e commerce menghasilkan volume data yang sangat besar yang dapat dieksplorasi untuk mendapatkan wawasan berharga. Platform e-commerce memberikan rekomendasi barang untuk konsumennya sebagai bagian dari strategi bisnis. Sistem rekomendasi adalah suatu sistem yang menyajikan tampilan yang sesuai dengan kebutuhan konsumen. Perusahaan e-commerce menyimpan berbagai data mengenai konsumen seperti halaman yang kita akses berulang kali dan barang yang telah kita beli. Data-data ini masuk ke suatu algoritma yang telah dibuat oleh perusahaan tersebut dan akhirnya muncul rekomendasi barang bagi para konsumen. Data mining memiliki berbagai solusi mengenai analisa pasar dalam e-commerce, diantaranya adalah menebak target pasar, identifikasi kebutuhan konsumen dan seller, profil konsumen dan berbagai informasi lainnya.